AnekaNews.top


ANEKA TIPS INFORMASI DAN BERITA
Announcement
.
Random News
Ini adalah kata-kata mutiara, buat inspirasi dan motifasi agar hidup kita jadi lebih baik lagi. Sela ... Read More »
Published: Mon, 01 Jun 2015 - 00:20:59
Category: Misteri
By: AnekaNews.top
Hits: 1/141
Comments: 0/0
Kisah Misteri Tentang Mati Suri

Kisah Misteri Tentang Mati Suri - AnekaNews.top

AnekaNews.top - Kisah Misteri Tentang Mati Suri

Mati suri adalah orang yang meninggal tetapi hidup kembali. Pasti pada pernah dengar atau baca cerita tentang orang yang meninggal kemudian hidup kembali? Umumnya dia bercerita tentang "akhirat". Katanya dia berjumpa dengan orang yang sudah meninggal, roh keluar dari tubuh dan melihat dokter atau orang-orang yang merawatnya, atau merasa damai, tenteram, dan tenang, atau melihat adanya cahaya terang di suatu lorong, merasa berada di tempat yang asing. Kemudian orang tersebut merasa ditarik atau dicegah agar jangan melanjutkan perjalanan, lalu dia kembali dan kemudian dia tersadar akhirnya hidup kembali.

Sebenarnya dia telah mati suri. Mengapa orang yang mati suri "bermimpi" yang demikian?. Hampir semua bangsa dan keyakinan mengalami hal serupa. Jadi bukan hanya milik sesuatu kaum saja. Berikut penjelasan ilmiahnya.

Penelitian dilakukan oleh Dr Jimo Borjigin, dkk, dari University of Michigan, terhadap tikus yang dibuat mati. 30 detik setelah jantung berhenti berdenyut, seluruh hewan percobaan menunjukkan aktivitas otak. Ini bisa dilihat melalui alat pengukur gelombang otak, EEG. George Mashour, salah seorang peneliti di Michigan menambahkan. "Saat mati suri, adanya aktivitas listrik di otak melebihi saat manusia berada dalam keadaan sadar. Jadi otak mampu mengenali aktivitas listrik pada tahap awal mati klinis" katanya. Fakta bahwa seseorang melihat cahaya sebelum meninggal menunjukkan bahwa pusat syaraf mata di otak memiliki aktivitas yang tinggi.

Para psikolog yang meninjau berbagai fenomena seperti pengalaman keluar dari tubuh, penglihatan terowongan cahaya atau pertemuan dengan kerabat yang sudah meninggal, menyatakan bahwa itu semua hanyalah tipuan pikiran, bukan kilasan pengalaman di akhirat.

Para peneliti lain di Universitas Edinburgh dan Cambridge menyebutkan bahwa sebagian besar pengalaman tersebut dapat dijelaskan dengan adanya reaksi di otak yang dipicu oleh peristiwa-peristiwa traumatis, atau ada yang bercerita memasuki alam atau dimensi lain yang tenang, damai, nyaman, atau melihat siksa kubur

Selama mengalami mati suri, otak menafsirkan informasi yang salah. Kombinasi antara efek trauma dan kekurangan oksigen di dalam otak memunculkan pengalaman melayang ke angkasa dan menatap tubuh diri sendiri. Sensasi damai yang dirasakan dipicu oleh meningkatnya kadar endorfin yang diproduksi oleh otak selama trauma.
Salah input sensoris yang diterima, ditambah dengan kekurangan oksigen dan endrofin akan menciptakan sebuah pengalaman surealis yang ditafsirkan seolah berasal dari "akhirat".

Banyak orang menjadi sadar dan meningkatkan keimanannya setelah mengalami mati suri. Hal yang demikian sangat baik dan perlu.


Semoga bermanfaat.
----------
#kisah-nyata-mati-suri-terbaru
#cerita-orang-mati-suri-akan-siksa-kubur
#mati-suri-kristen
#pengertian-mati-suri
#pengalaman-mati-suri-kick-andy
Title Tags Search:
See Also:
Comment: (0)
No Comment.
Add Comment:
Post comment is currently disabled.
Bookmark and Share