Resep Masakan Fuyunghai Dari China AnekaNews.top - Resep Masakan Fuyunghai Dari China
Rasanya sudah lama saya mencari-cari resep masakan yang berasal dari China ini, dan beruntung sekali resep itu sekarang sudah saya dapatkan. Rencananya hari ini pengin mencoba untuk mempraktekannya.
Tapi sebelum itu gimana kalau kita catat dulu yuk, bahan-bahan dan caranya membuatnya sebagai berikut ini:
Bahan:
5 butir telur ayam
150 gram daging kepiting kalengan
100 gram kol, iris halus
2 siung bawang putih
1/2 sdt merica
1 sdt garam
Minyak untuk menggoreng
Saus:
1 siung bawang putih
1 buah tomat
2 buah cabai merah besar, buang bijinya
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
100 ml air
Cara membuat
Siapkan mangkuk besar, pecahkan telur ayam, campur dengan daging kepiting dan kol. Haluskan bawang putih, merica dan garam. Campurkan dengan adonan telur.
Panaskan 2 sdm makan minyak goreng dalam wajan anti lengket, masukkan adonan telur, goreng hingga kekuningan. Angkat, sisihkan. Lakukan hingga adonan habis.
Rebus bahan saus, kecuali gula dan garam, dalam 100 ml air hingga layu. Angkat, tiriskan. Haluskan bahan saus, tambahkan garam dan gula. Masak sebentar hingga agak mengental.
Nah..dadar Fuyunghai pun siap untuk dihidangkan, jangan lupa untuk menyertakan sausnya dan daun slada atau sawi putih sebagai pemanis sekaligus lalapannya.
Katanya resep ini cocok untuk santapan makan sahur, tapi untuk buka puasa juga sepertinya boleh juga. Tuhh.. buktinya tukang fuyunghai jualannya juga pas habis magrib.
Namun jika ingin dipersiapkan untuk santapan sahur, sebaiknya ibu menyiapkan hidangan atau memotong-motong sayuran yang akan digunakan untuk hidangan sahur pada malam hari sebelum tidur. Sehingga waktu memasak saat dini hari tidaklah terlalu lama.
Hingga saat menjelang waktu sahur tiba, ibu hanya perlu meracik hidangan sebentar. Simpanlah sayuran yang sudah ibu potong-potong di dalam wadah plastik kedap udara, dan masukkan ke dalam kulkas. Dengan begini kesegaran sayuran akan tetap terjaga.
#MasakanFuyungHai #MasakanChina
Okee, semoga resep cara memasak fuyunghai ini bermanfaat dan selamat mencoba ya ibu-ibu..