Ada Bahaya Mengancam Makan Mie Instan Dengan Nasi AnekaNews.top - Ada Bahaya Mengancam Makan Mie Instan Dengan Nasi
Sudah terbiasa sebagian besar orang Indonesia makan nasi, dan katanya makan apapun kalau belum makan nasi namanya belum makan. Nasi memang merupakan makanan pokok sebagian besar orang Indonesia. Dan pada jaman dahulu, jika sedang tidak ada nasi biasanya akan mencari penggantinya, mungkin penggantinya digantikan oleh ubi, kentang atau jagung.
Di jaman yang sudah serba praktis ini, mie instan sudah jadi pilihan utama pengganti nasi. Hal ini dinilai jauh lebih gampang pengolahannya, tinggal ambil bungkusnya, sobek lalu ambil isinya untuk dimasak dan tunggu selama 3 menit. Bahkan ada kebiasaan sampai mie instan pun dijadikan lauk untuk teman nasi.
Nasi dan mie instan selama bertahun-tahun menjadi belahan jiwa mayoritas warga Indonesia dan tentunya salah satu primadona mahasiswa perantau. Jika tidak ada lauk, sudah akhir bulan dan duit cekak, biasanya masak saja mie instan. "Kalau masih kurang kenyang, tambahkan nasi", begitulah biasanya yang terlintas dipikiran kita.
Cukup banyak di antara kita yang makan mie instan dan nasi secara bersaan untuk lebih mengenyangkan perut. Tapi sayangnya, cara makan seperti itu justru berbahaya bagi kesehatan kita, karena mie instan dan nasi adalah makanan yang sama-sama mengandung karbohidrat dan kalori tinggi.
Makan mie instan dan nasi secara bersamaan bisa meningkatakan indeks glikemik yang mengakibatkan gua darah melonjak tinggi dan kemudian akan beresiko tekena diabetes. Selain itu, bahaya makan mie instan dengan nasi adalah akan mengakibatkan obesitas. Jika ukuran lingkar perut lebih dari setengah tinggi badan akan memicu berbagai macam penyakit, salah satunya adalah penyakit diabetes melitus atau kencing manis.
Kebiasaan makan mie instan dengan nasi ini kelihatannya sederhana, Namun sebaiknya mulai diubah kebiasaan ini karena tidak baik bagi tubuh kita. Saran saya adalah lengkapi konsumsi karbohidrat dengan protein, lemak baik, vitamin dan mineral yang cukup.
#Bahaya-Makan-Mie-Instan-Campur-Nasi